PERANCANGAN MEDIA KOMUNIKASI VISUAL SEBAGAI SARANA PROMOSI BEBEK LAPAS TABANAN

  • Ni Putu Jegeg Risna Candra Dewi Institut Desain dan Bisnis Bali
  • Ngurah Adhi Santosa Institut Desain dan Bisnis Bali
  • Ni Made Sri Wahyuni Institut Desain dan Bisnis Bali
Keywords: pedas, bebek lapas, bakar

Abstract

Bali merupakan tujuan wisata populer di Indonesia yang terkenal hingga mancanegara. Kebanyakan wisatawan berkunjung ke Bali untuk menikmati beragam jenis wisata seperti, keunikan adat istiadat serta alamnya yang asri dan beraneka ragam kuliner yang disediakan. Kuliner olahan bebek bakar kini dapat ditemui di seluruh wilayah Bali. Banyak pembisnis yang membuka usaha rumah makan bebek bakar dan salah satunya yang ada di Tabanan adalah “Bebek Lapas Tabanan”. Bebek Lapas Tabanan di dirikan oleh Gede Wahmadiatmika Giri atau yang biasa di panggil Dika. Berdasarkan observasi awal tentang Bebek Lapas, hingga saat ini Bebek Lapas belum mampu memberikan media promosi yang efektif dan menarik. Hal ini dapat dilihat dari postingan yang kurang variatif, kurangnya intensitas postingan. Media promosi yang kurang membuat Bebek Lapas kurang berkembang, sehingga hanya mampu memasarkan produknya di lingkungan sekitar saja. Dari hasil observasi, wawancara dan kuesioner, mendapatkan hasil bahwa kurangnya media promosi menjadi penyebab kurangnya pengunjung Bebek Lapas. Dari metode yang digunakan tersebut, kemudian di analisa untuk menentukan media-media promosi yang efektif untuk mempromosikan produk Bebek Lapas. Media utama perancangan media prpmpsi Bebek Lapas adalah (content Instagram, video promosi, uniform) dan media pendukung (poster dinding, x-banner, stationery: nomor meja & form order, daftar menu, voucher, tote bag dan flayer). Media-media ini kemudian dirancang secara visual sesuai dengan strategi visual yang ditetapkan.

Published
2021-05-25
How to Cite
Candra Dewi, N. P. J. R., Santosa, N. A., & Wahyuni, N. M. S. (2021). PERANCANGAN MEDIA KOMUNIKASI VISUAL SEBAGAI SARANA PROMOSI BEBEK LAPAS TABANAN. Jurnal Selaras Rupa, 2(1), 53-59. Retrieved from https://jurnal.idbbali.ac.id/index.php/selarasrupa/article/view/212